BISIK-BISIK KOTA
Jakarta gerimis
Bekasi kelabu
Hei Karawang, apa kabarmu?
Apakah kau membiru?
Ahhh Tidak.. Jawab Karawang
Bagaimana bisa membiru disaat sejoliku berhias pilu
Menangislah dengan deras Jakarta, Bekasi
Tak perlu kau redam lagi
Aku tahu, pasak-pasakmu kini mulai bergetar
Tak apa.. Luruhkan saja duka nestapamu itu
Hei Karawang, apa yang kau katakan itu benar
Aku tak kuasa menahan jutaan beban kerinduan yang menggelayut di langit-langitku
Jakarta, kau sudah lebih dulu menangis.. Habiskan saja, kuras semua perih itu
Bekasi, lekaslah menangis.. Untuk apa kau tahan?
Mari kita habisi bersama..
Menangis dan menari dibawah kerinduan yang menyesap sepi
Sore itu..
Tiga sejoli saling membagi luka dan nestapa
Hingga mereka tak sadar rindu itu telah tertunaikan
Karya : Fa’izatur Rofidah
Bekasi, 09 Maret 2021
Komentar
Posting Komentar